KATEGORI
  • Bisnis
  • Digital
  • Ekonomi
  • Gadgets
  • Game
  • Geopolitik
  • Health
  • History
  • Hukum
  • Ibadah
  • Inspirations
  • Lifestyle
  • Movie
  • Peluang Bisnis
  • Productivity
  • Sekolah
  • Sports
  • Syariah
  • Technology
  • Trending Now
  • Trends
  • Tsaqofah
  • Uncategorized
  • War
  • World Leader
  • Beranda » Inspirations » Mimpi Adalah Kunci Dalam Kehidupan

    Mimpi Adalah Kunci Dalam Kehidupan

    BY 17 Sep 2025 Dilihat: 66 kali
    mimpi adalah kunci

    Oleh: Guna Reksoko

    Program Studi : Akuntasi Syari’ah

    Instansi : IAI SEBI

    Setiap orang punya mimpi. Ada yang besar banget, ada juga yang sederhana tapi tetap berarti. Mimpi itu kayak bahan bakar yang bikin kita mau jalan terus, meski kadang capek. Tanpa mimpi, hidup bisa berasa hambar, rutinitas doang tanpa arah. Bangun, sekolah atau kerja, pulang, tidur, ulang lagi. Tapi kalau kita punya mimpi, semua kegiatan sehari-hari punya makna yang lebih.

    Coba bayangin anak sekolah yang tiap malam harus begadang buat belajar. Kalau dia nggak punya tujuan, belajar bisa jadi beban. Tapi kalau dia punya mimpi, misalnya pengin jadi guru, dokter, atau yang lainnya, kata belajar berubah jadi sesuatu yang penting. Belajar bukan lagi kewajiban, tapi langkah kecil buat mendekati mimpinya.

    Hal yang sama juga berlaku buat orang yang bekerja. Kadang kerjaan itu bikin stres, banyak tugas, target numpuk, dimarahin atasan. Tapi kalau kita ingat mimpi, misalnya pengin bangun rumah buat keluarga, atau pengin usaha sendiri nanti, kata kerja jadi punya arti. Capek memang, tapi ada harapan di balik capek itu.

    Mimpi juga bisa bikin kata-kata lain terasa beda. Kata sabar, misalnya. Waktu mimpi kita belum tercapai, sabar itu jadi teman. Kata usaha jadi penyemangat. Kata gagal jadi pelajaran, bukan akhir. Bahkan kata doa pun terasa lebih dalam, karena kita titipin mimpi itu ke Tuhan. Jadi, bisa dibilang mimpi itu bukan cuma kunci, tapi juga yang bikin kata-kata sehari-hari menjadi penyemangat untuk kita.

    Baca juga:  Belajar dari Kisah Khadijah, Perempuan yang Menjadi Pengusaha

    Kalau dipikir-pikir, banyak orang sukses lahir dari mimpi sederhana. Ada yang dulu bercita-cita keluar dari kemiskinan, lalu berusaha keras sampai jadi pengusaha. Ada juga yang dulu cuma suka menulis di buku harian, tapi mimpinya bikin dia jadi penulis terkenal. Dari mereka kita belajar, mimpi itu memang kunci, tapi kunci harus dipakai. Kalau cuma digenggam tanpa usaha, pintu nggak akan kebuka.

    Masalahnya, kadang kita suka takut bermimpi. Kita mikir, ah mimpi terlalu tinggi, nanti malah kecewa. Padahal, justru dengan mimpi kita punya arah. Mau tinggi atau rendah, mimpi tetap penting. Yang bikin kecewa bukan mimpinya, tapi kalau kita berhenti berusaha. Karena mimpi itu bukan sekadar tujuan akhir, tapi juga perjalanan yang kita jalani tiap hari.

    Jadi, yuk berani bermimpi. Biarkan mimpi itu hadir dalam kata-kata sehari-hari kita. Biar kata belajar nggak lagi membosankan, kata kerja nggak lagi terasa sia-sia, dan kata lelah bisa berubah jadi kata bangga. Ingat, mimpi adalah kunci. Kita yang pegang, kita yang tentuin mau dipakai atau disimpan. Kalau berani pakai, pintu masa depan pasti terbuka.

     

    Bagikan ke

    Belum ada komentar untuk Mimpi Adalah Kunci Dalam Kehidupan

    Lagi Naik 🔥

    • Oleh: Fadhil Nur Hidayat Mahasiswa STEI SEBI Akuntansi syariah, sebagai cabang akuntansi yang mematuhi prinsip-prinsip hukum Islam, telah berkembang pesat dalam beberapa dekade terakhir. Dengan meningkatnya kebutuhan akan transparansi dan akuntabilitas dalam keuangan, akuntansi syariah memainkan peran penting dalam memastikan bahwa praktik bisnis sesuai dengan prinsip-prinsip syariah. Artikel ini akan membahas perkembangan terkini dalam akuntansi […]

      Aug 31, 2024
    • Pengertian Maqasid Syariah Maqasid syariah, yang berasal dari bahasa Arab, berarti tujuan atau maksud dari syariah. Konsep ini merujuk pada tujuan dan prinsip dasar yang ingin dicapai oleh syariah Islam dalam menetapkan hukumnya. Tujuan utama dari syariah adalah untuk membawa manfaat kepada umat manusia, menjaga keadilan, dan mencegah kemudaratan. Maqasid syariah memberikan kerangka kerja untuk […]

      Sep 03, 2024
    • Pengantar Proyeksi Indonesia 20 Tahun Kekuatan dan Potensi Indonesia sebagai Negara Kepulauan Indonesia, sebagai negara kepulauan terbesar di dunia, memiliki posisi strategis yang mempengaruhi dinamika regional dan global. Dengan lebih dari 17.000 pulau, Indonesia terletak di jalur penting perdagangan internasional dan memiliki keanekaragaman hayati serta budaya yang luas. Dalam proyeksi untuk 20 tahun ke depan, […]

      Oct 11, 2024
    • Donald Trump berhasil memenangkan pemilihan presiden Amerika Serikat 2024 melawan Kamala Harris dengan selisih suara yang tipis. Kemenangan ini dipengaruhi oleh dukungan dari daerah-daerah yang mengalami kesulitan ekonomi serta endorsement dari tokoh-tokoh berpengaruh seperti Elon Musk. Hasil pemilu menunjukkan perbedaan suara yang ketat, dengan Trump meraih persentase yang cukup untuk memenangkan Electoral College. Dengan kembalinya […]

      Nov 06, 2024
    • Pengenalan Singkat: Apa Itu Film “Joker: Folie à Deux”? “Joker: Folie à Deux” adalah sekuel dari film blockbuster 2019, “Joker”. Film ini kembali menampilkan Joaquin Phoenix sebagai Arthur Fleck. Dijadwalkan rilis pada Oktober 2024, film ini sangat dinantikan. Kesuksesan besar pendahulunya telah mengguncang industri film. Pendekatan yang gelap dan mendalam terhadap karakter yang biasanya dilihat […]

      Oct 10, 2024
    •   Dalam dunia game sepak bola, nama Tsubasa Ozora mungkin sudah tidak asing lagi bagi para penggemar anime dan manga. Dengan rilis terbaru Captain Tsubasa: Ace, penggemar kini dapat mengalami keseruan dan drama sepak bola yang hanya bisa ditemukan dalam serial Captain Tsubasa. Dalam ulasan ini, kita akan membongkar setiap aspek dari game yang telah ditunggu-tunggu […]

      Oct 09, 2024
    • Oleh: Fadhil Nur Hidayat Mahasiswa STEI SEBI Audit internal memainkan peran penting dalam menjaga akuntabilitas dan integritas dalam organisasi. Dengan kemajuan teknologi yang pesat, khususnya digitalisasi, fungsi audit internal telah mengalami perubahan signifikan. Era digital menawarkan peluang baru tetapi juga menghadirkan tantangan unik bagi auditor internal. Artikel ini akan membahas tantangan dan tren terbaru dalam […]

      Aug 31, 2024

    Hot Categories

    • Gadgets0
    • Inspirations2
    • Technology3
    • Trending Now5
    • War0

    Latest News

    Oleh: Sonia Nadila Putri STEI SEBI, Depok, Jawa Barat Tata kelola perusahaan, atau lebih dikenal dengan istilah corporate governance, merupakan […]

    Aug 30, 2024

    Oleh: Izzul Haqqir Rohman Mahasiswa STEI SEBI Keuangan berkelanjutan atau sustainable finance telah menjadi topik yang semakin penting dalam beberapa […]

    Aug 30, 2024

    Oleh: Edo Alfikri Mahasiswa STEI SEBI Perkembangan teknologi Artificial Intelligence (AI) telah membawa perubahan signifikan dalam berbagai aspek kehidupan, termasuk […]

    Aug 31, 2024

    Oleh: Edo Alfikri Mahasiswa STEI SEBI Kejujuran adalah salah satu sifat mulia yang menjadi fondasi dalam kehidupan seorang Muslim. Sifat […]

    Aug 31, 2024

    Oleh: Ghaitsa Dzikra Fitri Nurwahida Mahasiswi STEI SEBI Ketika kita mengenal nama Khodijah binti Khuwailid maka apa yang ada di […]

    Aug 31, 2024